Sunday, November 1, 2015

Rahasia Sukses Orang Jepang Yang Harus Kita Ketahui


Rahasia Sukses Orang Jepang - Negara Jepang merupakan salah satu negera paling maju di benua Asia. Siapa yang tidak mengenal negara yang satu ini dimana hampir semua produk terutama produk elektronik banyak yang berasal dari negara Jepang. Di Indonesia sendiri banyak masyarakat yang lebih memilih produk dari Jepang dari pada produk dari negara lain bahkan produk dalam negeri sekalipun. Ini merupakan fakta yang terjadi di masyarakat meskipun sebenarnya tidak baik mengandalkan produk dari luar negeri secara terus-menerus.

Di bidang otomotif Jepang memiliki brand ternama seperti Honda, Yamaha, Kawasaki, dan Suzuki. Di bidang elektronik dan perabot rumah tangga Jepang memiliki Sony, Rinnai, Canon, Sanyo, Nikon, Toshiba dan masih banyak lagi. Intinya negara yang satu ini sangat dominan produk-produknya dan dapat kita temukan dengan mudah di pasaran. Lalu apa sebenarnya yang membuat Jepang sungguh hebat dalam memproduksi suatu produk.


Suatu bangsa akan berkembang jika orang yang ada di dalam negara tersebut memiliki kualitas. Dalam artian orang yang ada di dalamnya mampu berpikir cerdas, cepat dan tepat serta berani dalam mengambil resiko. Dan yang terjadi di Jepang adalah demikian, dimana orang jepang sangat giat dalam bekerja, tidak mudah menyerah serta mengerjakan sesuatu pasti dengan cepat dan tepat.

Itulah yang menjadi rahasia sukses orang Jepang selama ini. Memang di negara jepang Sumber Daya Manusia (SDM) tidak perlu di pertanyakan lagi kualitasnya. Apabila di Indonesia kualitas SDM terus di tingkatkan, bukan hal yang mustahil apabila suatu saat kita bisa melebihi kehebatan negara Jepang. Bagi anda yang ingin menyimak beberapa rahasia sukses orang Jepang langsung saja membaca ulasan yang seribupeluang bagikan berikut ini, siapa tahu menginspirasi anda di kemudian hari.

Rahasia Sukses Orang Jepang Yang Harus Kita Ketahui


1. Kreatif dan Inovatif

Sudah bukan rahasia lagi apabila Jepang merupakan negara yang sangat kreatif dalam menghadirkan atau menciptakan produk-produk baru. Bahkan setelah produk tersebut jadi mereka tidak berhenti sampai disitu, mereka terus mengembangkan produk yang telah jadi dengan Inovatif yang tinggi sehingga tak heran apabila produk dari Jepang sering mengalami perkembangan ke arah yang lebih baik. Orang jepang memang terkenal dengan pemikirannya yang kreatif dan inovatif. Hal tersebut tentu berdampak baik, tidak hanya untuk orang Jepang saja, namun juga untuk orang lain yang berada di luar Jepang yang menggunakan produk-produk mereka.

Tentu saja kita tidak bisa membayangkan apa jadinya jika semua produk dari negara Jepang yang sekarang kita gunakan tidak ada. Maka dapat di pastikan aktifitas kita menjadi terhambat, terutama dalam hal transportasi dan teknologi. Melihat hal tersebut sudah sepatutnya kita mengembangkan potensi yang ada di dalam diri kita dan terus berusaha seinovatif mungkin dalam berbisnis agar nantinya kita bisa sukses seperti orang Jepang.

2. Pantang Menyerah

Pantang Menyerah merupakan salah satu sikap yang di junjung tinggi oleh orang-orang Jepang. Sudah banyak juga sumber yang mengatakan apabila orang Jepang terkenal dengan jiwa pantang menyerah. Saat ini pun sudah terbukti apabila orang jepang tidak mudah menyerah, lebih tepatnya ketika terjadi perang dan bencana alam. Kita bisa melihat dan mengetahui sendiri apabila Jepang bisa bangkit dari masa-masa seperti itu.

Memang sikap pantang menyerah ini sudah melekat dan menjadi budaya orang-orang Jepang, sehingga ketika terjadi suatu masalah mereka lebih dahulu mencari solusi untuk memecahkan masalah tersebut, tidak hanya pasrah dan menunggu. Inilah yang menjadi pelajaran penting bagi kita semua, bahwa pantang menyerah itu harus di junjung tinggi apabila kita ingin meraih kesuksesan.

3. Mandiri dan Hidup Hemat

Kemandirian merupakan sikap yang di tanamkan sejak dini di negara Jepang. Mulai dari pendidikan dasar sampai tingkat perguruan tinggi para siswa di didik dan di arahkan agar menjadi orang yang mandiri. Sehingga tak mengherankan apabila lulusan SMA disana sudah banyak yang mandiri secara finansial dan tidak bergantung kepada keluarga lagi. Selain dilatih agar menjadi orang yang mandiri, di negara Jepang orangnya juga terbiasa berhemat dan tidak menghambur-hamburkan uang untuk kegiatan yang tidak bermanfaat. Di negara Jepang sendiri biaya hidup tergolong mahal sehingga orang Jepang wajib berhemat.

Tentu ini menjadi pelajaran yang penting bagi kita orang Indonesia, kita harus menjadi pribadi yang semandiri mungkin dan berhemat dalam kegiatan sehari hari. Dalam berbisnis pun kita harus berhemat dalam mengeluarkan biaya produki, dimana kita harus menekan sekecil mungkin pengeluaran namun di usahakan pendapatkan yang besar.

4. Nasionalisme Yang Tinggi

Kecintaan terhadap negara sangat di junjung tinggi di negara Jepang. Orang jepang lebih memilih menggunakan produk-produk dalam negeri dari pada produk impor, hal tersebut tentunya berpengaruh besar terhadap kemajuan suatu bangsa. Sehingga tak heran apabila di Jepang mencari uang bukanlah hal yang sulit, karena produk yang mereka ciptakan bersaing dengan produk dalam negeri.

Kita sebagai orang Indonesia sudah sepatutnya mencintai negara ini, dengan cara membeli produk-produk dalam negeri. Meskipun kita sendiri tahu jika kualitas produk dalam negeri masih kalah dari produk luar negeri terutama dalam bidang teknologi.
Baca Juga : Memulai Usaha Konfeksi Pakaian Ternyata Tidak Sulit
Nah, itulah beberapa hal yang sangat di junjung tinggi dan menjadi rahasia sukses orang Jepang. Memang untuk saat ini di bandingkan dengan orang Jepang kita masih kalah jauh, maka dari itu mulai dari sekarang kita harus berusaha menjadi yang terbaik. Cukup sekian yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat dan salam sukses untuk kita semua. Terimakasih sudah hadir dan membaca ulasan Rahasia Sukses Orang-orang Jepang.